Adab makan minum
* Apabila makan salah seorang diantara kamu suatu makanan maka bacalah "bismillahhirrohmanirrohim" maka apabila terlupa pada awalnya maka bacalah pada akhirnya "bismillahi fi awwalihi wa akhirihi".( HR Abu Daud )
* Rosululloh Saw,mencegah bila seseorang minum sambil berdiri.( HR Muslim )
* Aku tidak pernah makan sambil bersandar.( HR Bukhori )
* Bila minum salah seorang diantara kamu,maka janganlah bernafas di tempat minum itu.( HR Bukhori dan Muslim )
Adab berkawan
* Tidak boleh bagi setiap muslim untuk memusuhi saudaranya lebih dari tiga malam.( HR Bukhori dan Muslim )
* Bila ada orang bertiga maka janganlah berbisik-bisik yang dua orang tanpa menyertakan orang ketiga karena hal itu akan membuatnya sedih.( HR Bukhori dan muslim )
Adab bersin
* Adalah Rosulullah Saw.apabila bersin meletakkan tangannya atau pakaianya di mulutnya dan merendahkan suaranya.( HR Abu Daud dan Turmud
zi )
* Apabila bersin salah seorang diantara kamu maka ucapkanlah "alhamdulillahirrobbil 'alamin" dan hendaklah yang mendengar mengucapkan "yarhamukallah" dan hendaklah yang bersin menjawab "yaghfirullahu lana wa lakum.( HR Hakim,Tobroni dan Baihaqi )
Wassalam
Muh yulianto
Tidak ada komentar:
Posting Komentar