Sabtu, 12 Desember 2009

Shalat Tahajjud ( Shalat Sunnah )

Shalam tahajjud ( shalat malam )

Allah telah memerintahkan kepada Nabi-Nya agar menjalankan shalat malam itu sebagai mana firman Allah:

"Dan dari sebagian malam itu gunakanlah untuk bertahajud sebagai shalat sunat bagimu,semoga tuhanmu akan membangkitkanmu pada kedudukan terpuji."

Perintah ini meskipun sifatnya khusus untuk rosulullah saw,tetapi seluruh umat islam termasuk di dalamnya sebab jelaslah bahwa mereka itu dianjurkan untuk mencontoh kelakuan beliau.

Dalam masalah bilangan ada 11 rakaat ditambah witir,seperti yang termaktub dalam hadits ini :

Dari 'aisyah r.a berkata :

"Rosulullah Saw. tidak pernah menambah shalat malam itu,baik ketika bulan ramadhan atau lainya dari sebelas raka'at.Beliau bershalat empat raka'at,jangan ditanya baik dan panjangnya,kemudian bershalat lagi empat raka'at,jangan ditanya baik dan panjangnya lalu bershalat juga tiga raka'at.Saya bertanya.'Ya Rosulullah,apakah Anda tìdur sebelum berwitir'? Beliau saw. menjawab: 'Ya 'Aisyah, walau kedua mataku tidur,tetapi hatiku tidaklah tidur".( HR Bukhori dan Muslim )

Selengkapnya "Fiqih Sunnah 2"_sayyid sabiq.

Wassalam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar